Laptop Gaming Murah Terbaik 2022, Harga Terjangkau

laptop gaming murah terbaik

Rekomendasi laptop gaming murah terbaik 2022 – Laptop gaming memang dikenal dengan harga mahal, untuk mendapatkan perfoma yang maksimal dan spesifikasi yang bagus biasanya dibanderol dengan harga puluhan juta rupiah.

Bahkan, untuk para profesional harga laptop gaming harganya bisa mencapai ratusan juta rupiah. Sebut saja Asus, MSi, hingga Acer yang memiliki laptop gaming kelas atas.

Namun, kalian tidak perlu khawatir jika ingin membeli laptop gaming dengan budget yang ramah di kantong. Ternyata masih banyak pilihan laptop gaming murah yang layak dimiliki di tahun ini.

Pilihan model yang terjangkau mungkin bukan yang paling menarik atau cocok untuk kalian, tetapi dapat menjadi pilihan yang tepat.

Para perusahaan laptop terkenal spserti Asus atau Lenovo akan tetap menawarkan performa laptop gaming terbaik di kelas menengah.

Selain tidak perlu mengeluarkan budget besar dan lebih hemat, membeli laptop gaming urah juga dapat sembari menyisakan beberapa uang kalian untuk membeli beberapa game favorite kalian dan aksesoris game.

Berikut adalah laptop gaming murah dengan harga terjangkau di bawah Rp 10 juta yang bisa jadi andalan.

Daftar laptop gaming murah 2022:

1. Dell Inspiron 3481

Laptop gaming murah terbaik yang pertama ada Laptop Dell Inspiron 3481. Laptop ini menjadi salah satu yang terbaik di kelasnya.

Spesifikasi:

  • Layar: 14 inci FullHD (1366 x 768 piksel) IPS
  • Prosesor: Intel Core i3-7020U 2.3 GHz (Dual-core)
  • Grafis: Intel HD Graphics 620
  • RAM: 4GB RAM DDR4 (up to 16GB DDR4)
  • Storage: HDD 1 TB

 Harga: Mulai dari Rp6.799.000

2. Acer Aspire E5-476G

Acer Aspire E5-476G merupakan salah satu laptop gaming murah terbaik yang banyak diminati oleh beberapa kalangan.

Laptop ini sudah dilengkapo dengaan optical disc drive (ODD) yang membuat laptop ini terlihat tebal, dengan ukuran ketebalan 30mm.

Spesifikasi:

  • Layar: 14 inci FullHD (1920 x 1080 piksel)
  • Prosesor: Intel Core i3 8310U 2.2GHz (up to 3.4GHz)
  • Grafis: Nvidia GeForce MX150 2GB
  • RAM: 4GB RAM DDR4
  • Storage: 1TB HDD + DVD/RW

Harga: Mulai dari Rp5.999.000

3. Asus TUF Gaming FX505DD

Seris laptop Asus TUF Gaming FX505DD bisa menjadi pilihan terbaik di dalam seri laptop Asus.

Laptop ini menjadi andalan, namun ia dibekali pengolah grafis yang bagus.

Spesifikasi:

  • Layar: 15,6 inci, resolusi 1.920 x 1.080 piksel (120 Hz)
  • Prosesor: AMD Ryzen 5 3550H (2.1 GHz – 3.7 GHz, 4 MB L3 cache)
  • Grafis: Nvidia GeForce GTX 1050
  • RAM: 8 GB
  • Storage: SSD 512 GB

Harga: Rp 8.899.000 – Rp 10.499.000

4. Lenovo IdeaPad L340

Lewat seri Lenovo IdeaPad menawarkan perangkat berspefikiasi unggulan dengan harga yang cukup terjangkau. Salah satunnya Lenovo IdeaPad L340 15IRH-8KID.

Dengan dibanderol harga Rp 9 jutaan, kalian sudah mendapatkan laptop dengan spesifikassi layaknya produk sehargaa belasan juta dan bisa menjadi salah satu laptop gaming murah terbaik di kelasnnya.

Spesifikasi:

  • Layar: 15,6 inci, 1.920 x 1.080 piksel
  • Prosesor: Intel Core i5 9300HF (2.4 GHz – 4.1 GHz, 8 MB L3 cache)
  • Grafis: Nvidia GeForce GTX 1050
  • RAM: 8 GB
  • Storage: HDD 1 TB

Harga: Rp 9.690.000 – Rp 10.849.000

5. HP Pavilion Gaming 15

HP Pavilion Gaming 15 merupakan seri laptop gaming yang berasal dari Amerika Serikat.

Laptop HP Pavilion Gaming 15 ini bisa menjadi pilihan alternatif dari HP seri Omen.

Dengan harga yang jauh lebih terjangkau, seri laptop ini menawarkan performa memukau dan tentunya kinerja terbaik.

Spesifikasi:

  • Layar: 15,6 inci, resolusi 1.920 x 1.080 piksel
  • Prosesor: AMD Ryzen 5 3550H (2.1 GHz – 3.7 GHz, 6 MB L3 cache)
  • Grafis: Nvidia GeForce GTX 1050
  • RAM: 8 GB
  • Storage: SSD 512 GB

Harga: Rp 9.699.000 – Rp 10.499.000

Itu lah dia beberapa rekomendasi laptop gaming murah terbaik 2022. Namun, sebelum membeli laptop gaming ada baiknya kalian memperhatikan beberapa komponen dan spesifikasi.

Tips memilih laptop gaming terbaik:

  • Prosesor

Terdapat dua nama produsen prosesor yang menguasai pasar PC atau laptop saat ini, di antaranya Intel dan AMD.

Tiap merek prosesor mampu meberikan performa terbaik dan performa gaming yang optimal.

Jika kalian ingin menggunakan laptop gaming  dengan prosesor Intel dan memiliki budget yang terbatas, pilihlah laptop dengan prosesor minimal Intel Core i5.

Namun, kalau kamu ingin performa lebih kencang dan daya tahan lebih lama, pilihlah laptop dengan prosesor Intel Core i7 dan i9.

Biasanya laptop dengan prosesor Intel lebih mahal dibandingkan laptop dengan buatan prosesor AMD.

Seri Ryzen Threadripper dari pabrikan asal Amerika Serikat itu merupakan salah satu pilihan terbaik untuk gaming saat ini. Untuk performa gaming yang optimal, gunakan AMD Ryzen 5 atau 7.

  • VGA

VGA merupakan bagian penting dalam sebuah laptop gaming. VGA befungsi dalam mempengarui kualitas grafis yang dapat ditampilkan oleh sebuah perangkat.

  • Memori

Dalam memilih laptop gaming tentunya perlu memperhatikan memori, karena gaming memakan banyak ruang pada memori random access atau RAM.

Saat ini, kebanyakan game dapat berjalan dengan optimal di laptop dengan kapasitas RAM minimum 8 GB.

  • Baterai

Baterai menjadi salah satu kelemahan laptop gaming.

Dengan kinerja berat, baik dari segi prosesor maupun grafis, daya baterai pada laptop akan terkuras dengan cepat.

  • Layar

Kebanyakan laptop gaming memiliki layar yang berukuran 15 inci hingga 17 inci. Sementara itu, resolusi layar yang optimal untuk bermain adalah Full HD (1920 x 1080 piksel).

Namun, untuk laptop gaming tidak perlu layar dengan resolusi 4K untuk mendapatkan pengalaman bermain yang optimal.

Karena resolusi tersebut lebih cocok digunakan oleh mereka yang menggeluti bidang grafis, seperti desainer, fotografi, dan videografer.